Dalam sebuah presentasi, banyak sekali software – software yang
dapat mendukung slide show untuk menarik perhatian audience, diantaranya prezy,
proton, mediashout dan masih banyak yang lainnya. Namun untuk postingan kali
ini kami akan memberikan informasi yaitu cara membuat power point yang menarik.
Yap langsung saja
1. pilih tema backround yang sesuai dengan materi
Missal : sejarah, pakai background kusam seperti dibawah ini
:
2. tampilkan point-point penting materi ke dalam slide
Slide harus seminim mungkin tulisan yang berisi point –
point penting saja agar audience tidak bosan dengan power point yang dibuat…
namanya juga power point, jadi point-point nya yang harus punya power pada
slide :P
3. Gambar yang komunikatif
Usahakan dengan menggunakan gambar yang mewakili deskriptif
yang panjang, misalnya data yang berupa situasi kondisi, data angka dalam
bentuk table atau grafik yang menarik, karena sebuah gambar dapat mewakili
beribu-ribu kata bila di tuliskan secara deskriptif… : -)
4. Font
Font yang digunakan harus jelas dan ukurannya harus sesuai
dengan jumlah audience, jika jumlah audience banyak maka semakin besar pula
font yang harus dibuat, biasanya font yang bagus untuk presentasi adalah Calibri
5. animasi
Gunakan imajinasi anda dan kreatifitas anda untuk meletakkan
animasi yang menarik pada setiap slide maupun isi slide, di Google ada banyak sekali animasi berformat GIF yang bisa digunakan di power point kalian.
0 komentar:
Posting Komentar